Tutorial Penggunaan Mesin Giling Daging Bakso

Video di atas merupakan tutorial penggunaan mesin giling bakso hasil produksi Futago Teknik/ Kembar Teknika. Mesin tersebut memiliki dua komponen pengolahan yaitu penggilingan kasaran dan pembuat adonan (mixer). Dengan dua teknologi tersebut pembuatan adonan bakso menjadi lebih cepat dan solid. Hasilnya pun halus, bertekstur baik, dan campuran merata.

 

Dapat dilihat bahwa dengan menggunakan mesin gilingan daging, operator cukup menghidupkan diesel dan menghidupkan mesin dengan tuas/handle mesin gilingan kasaran. Kemudian tinggal memasukkan daging ke penggilingan kasaran maka secara otomatis akan memperoleh hasil gilingan kasar yang baik.

 

Setelah mendapatkan hasil gilingan maka langkah selanjutnya yaitu memasukkan hasil gilingan tersebut ke wajan pengadonan beserta bumbu-bumbu dan tepung. Agar mesin berjalan baik dan tetap dalam kondisi suhu terjaga sekaligus daging tetap segar maka direkomendasikan memakai es batu dibandingkan air biasa. Biarkan berputar sambil sesekali operator mengoperasikan wajan. Maka akan menghasilkan adonan bakso yang baik.

 

Jika anda ingin memiliki mesin gilingan daging seperti video di atas, hubungi kami sekarang juga. Karena kami adalah produsen mesin giling daging terlengkap dan dapat custom/ disesuaikan dengan kebutuhan pemesan. Konsultasi sekarang dan dapatkan penawaran menariknya!