Gilingan Daging Bakso MGD 55

Dirancang untuk mempermudah dan mempercepat produksi olahan daging

Bagi para pengusaha, ketepatan dan kecepatan produksi menjadi aspek penting dalam keberlangsungan usaha. Tak terkecuali bagi para pengusaha kuliner bakso atau sosis yang dihadapkan pada bahan-bahan makanan yang tidak dapat bertahan lama. Alias harus cepat dalam pengolahannya guna menghasilkan bakso/sosis yang tetap fresh dan layak dimakan.

 

Untuk itu, alat penggilingan daging menjadi salah satu cara mempercepat pengolahan daging. Mesin gilingan daging mampu menggiling daging berkilo-kilo hanya dalam waktu yang cepat jika dibandingkan dengan cara konvensional seperti mencincang daging dengan pisau/manual tangan. Apalagi mesin gilingan daging yang dilengkapi dengan mixer/pengaduk, tentu membuat kuliner apapun yang berhubungan dengan pencampuran daging akan menghemat waktu dan tenaga. Selain itu juga hasil campuran daging dengan bumbu-bumbunya akan lebih merata.

Tampilkan UtuhTampilkan Singkat

Kami Produsen Gilingan Daging Bakso MGD 55

Sebagai produsen mesin daging, Futago Teknik menghadirkan berbagai varian mesin gilingan daging bakso/sosis. Salah satunya seri MGD 55 guna menjadi alat percepatan produksi seperti yang sudah dijelaskan pada bagian atas. Perbedaan mendasar mesin giling daging ini dengan yang lainnya adalah dimensi dan banyaknya daging yang dapat diolah dalam sekali proses.

 

Memiliki diameter wajan penggilingan/ pengadukan 55 cm membuat seri MGD 55 menjadi seri mesin gilingan daging terkecil/ bawah. Meskipun sebenarnya kami juga melayani pembuatan ukuran custom yang lebih kecil lagi. Dengan ukuran tersebut maka daya tampung daging yang dapat diolah dalam sekali proses penggilingan/ pengadukan yaitu maksimal 5 kg.

 

Menggunakan material baja tuang, siku, plat, dll berkualitas tinggi menghasilkan mesin yang kuat dan awet. Selain itu kami juga mengedepankan standar alat makanan (food grade standart) yang mana dengan alat ini dijamin aman dan tidak membahayakan bagi tubuh atas pengolahan makanannya. Dengan spesifikasi tersebut, mesin gilingan daging bakso MGD 55 ini sangat cocok untuk pebisnis kuliner awalan atau pebisnis yang ingin menghemat cost alat namun tetap produktif digunakan.

 

Jadi tunggu apa lagi? Hubungi dan diskusikan dengan kami segera mesin giling daging yang sesuai dengan keingingan dan kebutuhan anda!

Spesifikasi

SPESIFIKASI MESIN GILINGAN DAGING 55
Produsen/ Brand Futago Teknik
Tipe MGD 55
Dimensi Panjang 115 cm
Lebar 115 cm
Tinggi 120 cm
Wajan Mat’l Baja Tuang / Ø 55 cm
Rangka Siku L8 dan Siku L7 (semua SNI)
Tutup Ring Kuningan
Pulley Baja Tuang
Gilingan Daging Ukuran 32″ (Food Grade Standart)
Gear Helical Gear 125 PS
Bearing 209 dan 208
Pisau 2 Mata Pisau & 2 Pemukul
As Besi ST37
Kapasitas Di bawah 5 kg/proses

Beli Mesin Gilingan Daging Bakso MGD 55

Kualitas unggul, proses cepat, hasil adonan merata, dll